Posted by : vino Senin, 01 Januari 2018



Maya (摩耶) adalah satu dari empat kapal penjelajah berat dari kelas Takao, yang memiliki daya tembak yang jauh dan cukup untuk menahan dari kapal penjelajah manapun.

 Nama #Maya terinspirasi dari nama salah satu pegunungan di Jepang, yaitu Pegunungan Maya, Kobe. Memiliki desain kapal yang hampir mirip kapal penjelajah #Yubari, #Maya memiliki berat 16,875 ton, dengan panjang  kapal 203,8 meter dan bisa mencapai kecepatan 35,25 knot, kapal yang cukup cepat bukan ?

Kala Perang Pasifik, ia menenggelamkan USS #Pillsbury bersama #Atago, mengalahkan HMAS #Yarra selama 90 menit pertarungan yang sengit dan kala mengikuti 'Operasi KA', menggertak USS #Hornet yang berada di pulau Santa Cruz.
  

Dan di akhir takdirnya, ia tenggelam bersama #Atago dalam Pertempuran Teluk Leyte, serangan torpedo dari kapal selam USS #Dace dengan 5 torpedo sekaligus, dan lima menit kemudian dia tenggelam (09°27′N 117°23′E). Pada tanggal 20 Desember 1944, #Maya telah dihilangkan dari daftar kapal perang jepang.

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © My Blog - Blogger Templates - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -